PT INNOVASI DIAGNOSTIKA
PT Innovasi Diagnostika (Innodia) sebagai salah satu unit bisnis dari Prodia Group yang bergerak dibidang pemasaran dan distribusi alat kesehatan.
Sejak aktif beroperasional jangkauan area layanan Innodia meliputi 34 Provinsi dan 207 Kabupaten / Kota yang tersebar di Indonesia, dari Aceh hingga Papua.
Clinical Chemistry Analyzer dan semi automatic beserta reagensianya, serta produk Bahan Habis Pakai Laboratorium (Disposables) yang diimpor dari mancanegara. Produk-produk tersebut tersedia di e-catalogue
Innodia berkomitmen untuk terus dapat memberikan layanan yang lebih baik dari waktu ke waktu sejalan dengan visi dan misi, sehingga dapat memberikan pengalaman pelanggan yang berbeda dan lebih baik.
Visi
Menjadi penyalur dan importir alat kesehatan yang terkemuka dan terpercaya di Indonesia.
Misi
- Untuk memenuhi kebutuhan Pelanggan (mitra kerja atau end user) – nasional dan regional – akan alat kesehatan yang berkualitas, dengan layanan yang lebih baik dan sepenuh hati.
 - Untuk ‘Dia’ yang turut membangun Innodia demi kemajuan dan kesejahteraan bersama.
 
Kebijakan Mutu
PT Innovasi Diagnostika (INNODIA) bertekad menjadi perusahaan distribusi alat kesehatan yang terkemuka dan terpercaya di Indonesia, dengan konsisten mengutamakan kepuasan pelanggan melalui penyediaan produk dan layanan yang berkualitas, memperhatikan kepentingan stakeholder dan senantiasa melakukan perbaikan yang berkesinambungan.
1. Mendahulukan kebutuhan pelangan
2. Memberikan yang terbaik dengan mengutamakan kualitas layanan
3. Memiliki semangat The Spirit of Prodia
4. Memiliki tim yang kompak dan tangguh
5. Memiliki sikap mental yang positif
6. Terus menerus ber-innovasi dan melakukan perbaikan
7. Terbuka terhadap perubahan

